Cara Pembacaan Skala Pada Mistar Baja – Mistar baja yang sering kita kenal sebagai meteran yang di artikan sebagai alat ukur yang digunkan untuk mengukur besaran panjang, bahwa mistar dalam skala terkecil 1 mm, atau 0,1 cm. Ada beberapa jenis mistar diantaranya: 1. Mistar lipat, mistar rol dan penggaris. Perlu kita ketahui cara pembacaan skala pada mistar. Pembacaan skala pada mistar harus dilakukan dengan kedudukan mata pengamat tegak lurus (focus) dengan skala mistar yang dibaca. Jika kedudukan mata pengamat tidak focus dengan skala mistar yang dibaca bisa menyebabkan terjadinya kesalahan(salah pembacaan). coba kita lihat gambar berikut ini, cara mengukur panjang benda menggunakan mistar baja. Berikut langkah-langkah untuk melakukan pengukuran panjang menggunkan mistar/penggaris
- Letakan benda yang akan diukur pada tepi skala mistar.
- Seting benda yang akan di kalibrasi agar sejajar dengan mistar baja dengan alat yang akan di kalibrasi berada di angka nol
- Baca skala mistar yang terletak diujung lain sesuai skala yang di inginkan (bukan ujung yang di titik nol mistar).
- Perhatikan dengan teliti angka yang dekat dengan akhir ujung benda, pada gambar tersebut akhir ujung benda berada di skala 1, maka panjang benca adalah 1 cm
- Hitung jumlah garis setelah sekala yang di inginkan contohnya angka 1, lihatlah garis-garis tersebut dengan cara menghitungnya setelah angka 1. Maka ujung benda tersebut berakhir di garis ke 5, maka skalnya di baca 5 mm atau 0,5 cm
- Panjang benda tesebut adalah 1 cm + 5 mm atau 1 cm + 0,5 cm.
Maka perhitungan tersebut ialah 1,5 cm